PENGARUH METODE GUIDED NOTE TAKING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI VIRUS DAN PERANANNYA KELAS X IPA DI SMA NEGERI 2 PEMATANG SIANTAR
Kata Kunci:
Hasil Belajar, Guided Note TakingAbstrak
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Metode Guided Note Taking terhadap hasil belajar siswa pada materi virus dan peranannya kelas X IPA di SMA Negeri 2 Pematang Siantar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif menggunakan desain pre- test dan post- test. Sample penelitian diperoleh menggunakan teknik random sampling yaitu kelas X IPA 4 sebagai kelas kontrol dan kelas X IPA 5 sebagai kelas eksperimen. Untuk memperoleh data hasil belajar siswa setelah perlakuan digunakan tes berbentuk tes pilihan ganda dengan jumlah soal sebanyak 20 butir soal. Tes hasil belajar dianalisis menggunakan independent simple t test yang dihitung menggunakan spss 26.0 dengan nilai sig. (2- tailed) sebesar 0,000 dan hal ini lebih kecil dari 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa menerima H (a) dan menolak H_0. Hal ini dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan Metode Guided Note Taking terhadap hasil belajar siswa pada materi virus dan peranannya kelas X IPA di SMA Negeri 2 Pematang Siantar.