ANALISIS CAMPUR KODE DALAM KOMENTAR LAGU JARE TRESNO KARYA GILGA SAHID DI KANAL YOUTUBE GILDCOUSTIC

Penulis

  • Triya Anggraini Universitas Islam Riau
  • Rika Ningsih Universitas Islam Riau

Kata Kunci:

Campur Kode, Jenis Campur Kode, Komentar

Abstrak

Penggunaan campur kode dalam komentar di platform digital seperti YouTube semakin meningkat, mencerminkan kompleksitas interaksi bahasa di era digital. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Masalah dalam penelitian ini ialah menganalisis bentuk, jenis, dan makna campur kode pada komentar lagu "Jare Tresno" karya Gilga Sahid di kanal YouTube Gildcoustic. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi teknik baca, dokumentasi, dan simpulan, di mana peneliti membaca komentar, mengambil screenshot komentar relevan, dan menyimpulkan data yang diperoleh. Analisis data dilakukan dengan mengidentifikasi dan mengklasifikasikan bentuk-bentuk campur kode yang muncul dalam komentar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 29 kutipan, 15 campur kode penyisipan berwujud kata, 13 campur kode penyisipan frase dan 1 campur kode berwujud pengulangan kata. Tuturan tersebut tidak hanya mengekspresikan pendapat, tetapi juga mencerminkan identitas sosial dan budaya para pendengar, dengan berbagai bentuk campur kode yang ditemukan, termasuk penyisipan kata, frase, dan pengulangan.

The use of code mixing in comments on digital platforms such as YouTube is increasing, reflecting the complexity of language interactions in the digital era. This research uses a descriptive method with a qualitative approach. The problem in this research is to analyze the form, type and meaning of code mixing in comments on the song "Jare Tresno" by Gilga Sahid on the Gildcoustic YouTube channel. The data collection techniques used include reading, documenting, and concluding techniques, where researchers read comments, take screenshots of relevant comments, and conclude the data obtained. Data analysis was carried out by identifying and classifying forms of code mixing that appeared in comments. The results of the research showed that there were 29 quotations, 15 code mixtures in the form of word insertions, 13 code mixtures in the form of phrase insertions and 1 code mixture in the form of repetition of words. These utterances do not just express opinions, but also reflect the social and cultural identities of the listeners, with various forms of code mixing found, including the insertion of words, phrases, and broadcasts.

Unduhan

Diterbitkan

2025-01-30