PEMANFAATAN SISTEM JARINGAN INTRANET SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN YANG INOVATIF

Penulis

  • Imran Alwi SMP Negeri 6 Labakkang

Kata Kunci:

Efront, LMS (Learning Management System, NetSupport School, Software, LAN, WIFI, Multi User

Abstrak

Karya Tulis ini adalah pengembangan dari sistem metode belajar mengajar dengan media Digital atau elektronik dalam system jaringan Intranet. Dalam pengembangan karya tulis ini, terdapat system pembelajaran yang sebut Efront LMS (Learning Management System), menggunakan Program Netsupport School sebagai media pengontrol dalam system belajar mengajar secara digital. Jaringan yang digunakan itu adalah jaringan Intranet dengan metode jaringan LAN DAN WIFI SSID. LMS Efront adalah suatu Metode pembelajaran yang dilakukan secara elektronik atau digital yang bersifat multi user, yang didukung oleh berbagai fasilitas yang dapat digunakan dalam system belajar mengajar. Efront adalah LMS yang bersifat Open Source. Efront adalah sebuah platfrom eLearning open source (juga dikenal sebagai Sistem Manajemen Konten (CMS), atau Learning Management Systems (LMS), atau Virtual Learning Environment (VLE). Efront dirancang untuk membantu dengan penciptaan komunitas belajar online sekaligus menawarkan berbagai peluang untuk kolaborasi dan interaksi melalui antarmuka pengguna berbasis ikon. Platform ini menawarkan alat untuk pembuatan konten, membangun tes, Tugas manajemen, pelaporan, pesan internal, forum, chatting, survei, kalender dan lain-lain. NetSupport School Professional adalah software yang berfungsi untuk memantau komputer lain dari server. Software ini cocok untuk guru yang ingin memantau aktifitas muridnya dalam penggunaan komputer sekolah. Software ini di lengkapi dengan chat yang berguna untuk komunikasi antar guru dan murid sehingga mudah untuk mengontrolnya.

Unduhan

Diterbitkan

2023-10-01