RENDAHNYA PEMAHAMAN ORANGTUA TERHADAP PENTINGNYA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI DI DALO DESA PONG RUAN, KECMATAN KOTA KOMBA,KABUPATEN MANGGARAI TIMUR
Kata Kunci:
Pendidikan, Pendidikan Anak Usia Dini, Kesadaran Orang Tua Terhadap Penting nya Pendidikan Anak Usia DiniAbstrak
Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah rendahnya pemahaman orangtua terhadap pentingnya pendidikan anak usia dini di Dalo Desa Pong Ruan,Kecamatan Kota Komba Kabupaten Manggarai Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan triangulasi teknik, yang mencakup pemeriksaan data dengan sumber yang sama menggunakan teknik yang berbeda, seperti wawancara, observasi, dokumentasi. Keterlibatan orang tua merupakan aspek penting dalam sebuah pendidikan terutama dalam Pendidikan Anak Usia Dini ( PAUD ). Rendahnya pemahaman orang tua terhadap pentingnya pendidikan anak usia dini mempengaruhi perkembangan pada anak-anak.Pendidikan anak usia dini memiliki peran penting dalam membentuk dasar kemampuan kognitif, sosial, emosional,dan motorik pada anak. Adapun faktor rendahnya pemahaman orang tua terhadap pentingnya pendidikan anak usia dini yaitu keterbatasan pengetahuan, jarak antar sekolah dan rumah, kesibukan orang Tua. Orang tua memiliki akses terbatas terhadap informasi mengenai pentingnya pendidikan anak usia dini. Di Dalo Desa Pong Ruan Kecamatan Kota Komba banyak orang tua menganggap pendidikan anak usia dini tidak penting,dimana orang tua lebih memilih anak-anaknya untuk bermain di rumah saja dan bahkan anak – anak mengikuti orang tuanya ke kebun.