PERAN KEPEMIMPAN KEPALA SEKOLAH DALAM TRANSFORMASI PENGELOLAAN PENDIDIKAN

Penulis

  • hasna dhiyaawaliyah Universitas pendidikan indonesia
  • Miranda Pratiwi Universitas pendidikan indonesia
  • Raihan Muhammad Rasyid Universitas pendidikan indonesia
  • Tin Rustini Universitas pendidikan indonesia

Kata Kunci:

Peran kepemimpian, transformasi pengelolaan pendidikan

Abstrak

Peran kepemimpinan dalam transformasi pengelolaan pendidikan sangat penting untuk mencapai tujuan pendidikan yang memerdekakan, meningkatkan kualitas pendidikan, dan mengembangkan kreativitas peserta didik. Kepemimpinan pendidikan yang efektif harus mampu mempengaruhi, mendorong, mengayomi, dan memberi rasa nyaman pada semua pihak yang terlibat dalam proses pendidikan. Model kepemimpinan yang sesuai dengan tuntutan era desentralisasi dan otonomi pendidikan adalah model kepemimpinan transformasional, yang merupakan salah satu solusi krisis kepemimpinan terutama dalam bidang pendidikan. Kepemimpinan transformasional yang mampu merubah norma-norma dalam program pembelajaran, meningkatkan produktivitas, dan mengembangkan pendekatan-pendekatan kreatif untuk mencapai hasil yang maksimal dari program institusi pendidikan.

Unduhan

Diterbitkan

2024-02-01