MENGAPLIKASIKAN PEMBELAJARAN TIPE SHARED UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS SISWA
Kata Kunci:
Guru, Pembelajaran Tipe shared, SiswaAbstrak
Siswa mengalami proses mental dalam memahami pembelajaran. Adapun permasalahan dalam pendidikan di sekolah dasar menurunnya aktivitas belajar siswa. Cara mengatasinya yaitu dengan mengaplikasikan model pembelajaran shared. Penelitian yang digunakan dalam pembhasan jurnal ini adalah metode studi kepustakaan atau literature riview. Literatur riview merupakan ikhtisar komprehensif tentang penelitian yang sudah dilakukanmengenai topic yang spesifik untuk menunjukan kepada pembaca apa yang sudah diketahui tentang topic tersebut dan apa yang belum diketahui, untuk mencari rasionali dari penelitian yang sudah dilakukan atau untuk ide penelitian selanjuytnya (Denney & Tewksbury, 2013).Model pembelajaran terpadu tipe shared merupakan bentuk perpaduan pembelajaran akibat adanya ide atau konsep dari dua mata pelajaran yang saling tumpang tindih. Untuk menggunakan model pembelajaran terpadu tipe shared, guru perlu mempelajari dua ilmu berdasarkan hubungan konsep, sikap dan keterampilan yang sama.