ALIH KODE DAN CAMPUR KODE PADA PERCAKAPAN MAHASISWA PURWOKERTO DAN MAHASISWA MADIUN DI UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

Penulis

  • Oly Risfa Sihotang Universitas Negeri Medan
  • Rizka Syafrida Universitas Negeri Medan
  • Tania Stevani Bangun Universitas Negeri Medan
  • Safinatul Harahap Univeristas Negeri Medan

Kata Kunci:

alih kode, campur kode, mahasiswa purwokerto, code switching, code mixing, purwokerto student

Abstrak

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki penggunaan alih kode dan campur kode dalam percakapan antara mahasiswa yang berasal dari daerah yang berbeda di Universitas Negeri Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yang memungkinkan analisis mendalam dan teliti terhadap fenomena tersebut. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik simak atau rekam dan catat, di mana rekaman percakapan antara mahasiswa Purwokerto dan Madiun direkam dan dicatat untuk dianalisis lebih lanjut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 2 data alih kode dan 9 data campur kode pada percakapan yang diamati. Alih kode yang terjadi dikategorikan sebagai alih kode ke dalam, di mana mahasiswa Purwokerto beralih dari bahasa Ngapak ke bahasa Indonesia saat berbicara dengan mahasiswa Madiun yang menggunakan bahasa Indonesia. Sementara itu, campur kode yang terjadi dikategorikan sebagai campur kode ke dalam, di mana terdapat campuran antara bahasa Indonesia, bahasa Ngapak, dan bahasa Madiun. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa alih kode dan campur kode merupakan fenomena yang lazim terjadi pada percakapan antar mahasiswa yang berasal dari daerah yang berbeda. Alih kode dan campur kode terlihat sebagai strategi komunikasi untuk memudahkan pemahaman dalam percakapan antarbahasa. Selain itu, temuan ini menunjukkan adanya pengaruh interkultural dalam interaksi sosial antara mahasiswa di lingkungan universitas.

Unduhan

Diterbitkan

2024-05-31