DEIKSIS SOSIAL DALAM NOVEL GANJIL GENAP KARYA ALMIRA BASTARI DAN KONTRIBUSINYA TERHADAP PEMBELAJARAN

Penulis

  • Tiara Mega Silfita Rosa Universitas Negeri Gorontalo
  • Asna Ntelu Universitas Negeri Gorontalo
  • Salam Universitas Negeri Gorontalo

Kata Kunci:

deiksis sosial, novel, kontribusi, pembelajaran

Abstrak

Permasalahan penelitian ini adalah (1) bagaimana bentuk deiksis sosial yang ada dalam novel Ganjil Genap karya Almira Bastari dan (2) bagaimana kontribusi dari bentuk penggunaan deiksis sosial yang ada dalam novel Ganjil Genap karya Almira Bastari terhadap pembelajaran. Adapun tujuan dari penelitian adalah mendeskripsikan bentuk deiksis sosial dalam novel Ganjil Genap karya Almira Bastari serta mendeskripsikan kontribusi dari bentuk penggunaan deiksis sosial dalam novel Ganjil Genap karya Almira Bastari terhadap pembelajaran. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Sumber data untuk penelitian ini adalah novel ganjil genap karya Almira Bastari. Data-data tersebut dikumpulkan menggunakan teknik analisis data dokumentasi dengan cara mengidentifikasi, menganalisis dan membuat deskripsi kemudian menyimpulkan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat tiga bentuk deiksis sosial di dalam novel Ganjil Genap yang meliputi deiksis sosial panggilan kehormatan, deiksis sosial kekerabatan dan deiksis sosial hubungan sosial kemasyarakatan. Adapun kontribusinya dalam pembelajaran adalah siswa dapat dengan mudah mengklasifikasi unsur kebahasaan dalamĀ  karya sastra khususnya novel.

Unduhan

Diterbitkan

2024-05-31