ANALISIS KEBIJAKAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR TERHADAP DAMPAK KETIDAKPATUHAN DALAM MEMBAYAR PAJAK TERHADAP PENGGUNA KENDARAAN BERMOTOR

Penulis

  • Gracia Feby Yeski Sitepu Universitas Negeri Medan
  • Puji Chairunisa Universitas Negeri Medan
  • Muhammad Dzaki Al-Karim Lubis Universitas Negeri Medan
  • Yuli Adnes Saragih Universitas Negeri Medan
  • Dewi Pika Lbn Batu Universitas Negeri Medan

Kata Kunci:

Kebijakan Pajak, Kendaraan Bermotor, Ketidakpatuhan Pajak

Abstrak

Studi ini menganalisis dampak kebijakan pajak kendaraan bermotor terhadap tingkat ketidakpatuhan dalam pembayaran pajak oleh pengguna kendaraan bermotor. Melalui analisis kebijakan, data empiris, dan literatur terkait, penelitian ini mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi tingkat ketidakpatuhan serta implikasinya dalam konteks kebijakan pajak. Temuan dari studi ini dapat memberikan wawasan yang berharga bagi pembuat kebijakan untuk meningkatkan efektivitas kebijakan pajak kendaraan bermotor dalam mengurangi ketidakpatuhan dan meningkatkan kepatuhan pembayaran pajak. Fokus penulisan ini bertujuan, untuk mengetahui bagaimana faktor-faktor yang mempengaruhi ketidakpatuhan wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan bermotor, mengetahui bagaimana upaya yang telah dilakukan oleh pemerintah untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor, mengetahui bagaimana dampak ketidakpatuhan dalam membayar pajak terhadap pengguna kendaraan bermotor. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian yaitu Studi Kepustakaan, atau literature review, yang artinya dalam mengumpulkan ataupun mendapatkan informasi mengenai penelitian yang kami lakukan yaitu dengan menggunakan buku, jurnal ilmiah, makalah konferensi, dan sumber-sumber lainnya yang relevan serta sesuai dengan topik pada penelitian yang kami lakukan. 

Unduhan

Diterbitkan

2024-05-31