PSIKOSPIRITUAL PENDAMPINGAN PASTORAL SECARA PSIKOSPIRITUAL KRISTEN KEPADA KONSELI PENDERITA SKIZOFRENIA
Kata Kunci:
Skizofrenia, Psikospirital, Spritualitas, Gangguan JiwaAbstrak
Tujuan penulisan ini adalah memberikan dampak pendampingan baru terhadap konseli yang berada di Rumah Sehat Jiwa Pangaribuan. Dimana pendampingan pastoral secara psikospiritual Kristen juga merupakan analisis yang digunakan dalam melihat akar masalah konseli baik dari kacamata psikologi dan kaca mata spiritual. Artinya, akar masalah konseli bisa masalah psikis dan atau masalah spiritual atau rohani. Pendampingan pastoral secara psikospiritual Kristen berkaitan dengan hubungan antara spiritualitas dan pikiran, maka konselor mengabungkan antara nyanyi pujian kepada Allah dan kedekatan kepada Allah dengan doa. Selama pendampingan dilakukan ada banyak hal ditemui konselor, yang artinya bahwa pendampingan dengan merode psikopiritual membawa dampak positif untuk kesegaran jiwa dan iman konseli. Sekalipun belum maksimal, karena mengingat bahwa pendampingan terhadap orang dalam gangguan jiwa terkhusus skizofrenia harus dilakukan secara instens dan konsisten bahkan membutuhkan jangka waktu yang panjang. Maka dalam hal ini kehadiran konselor ingin menyampaikan bahwa masih ada orang-orang yang menerima keberadaan dalam kekurangan mereka.